Pembuatan Sistem Informasi Keanggotaan Asosiasi Perajin dan Pengusaha Batik Indonesia
Batik merupakan salah satu bentuk hasil karya kesenian khas tradisional Indonesia, yang sebagai bagian dari warisan budaya bangsa Indonesia maka penting bagi generasi saat ini untuk melestariakan kesenian tersebut. Batik selain memiliki nilai luhur dan seni yang tinggi juga memiliki nilai ekonomis bagi masyarakat, di mana penjualan batik dapat memberikan keuntungan bagi usaha masyarakat ekonomi mikro dan makro. Saat ini batik sangat diminati oleh banyak kalangan, tidak hanya nasional tetapi juga mancanegara. Dengan dibentuknya Asosiasi Perajin dan Pengusaha Batik Indonesia (APPBI) ini menjadi wadah bagi para perajin batik di seluruh penjuru Indonesia agar memiliki visi dan misi yang sama guna memiliki kekuatan strategis, memiliki daya tawar, meningkatkan posisi tawar yang lebih tinggi dan sederajat dalam kancah industri kreatif berbasis budaya. Tingginya permintaan baik di dalam ataupun di luar negeri membuat produksi selalu meningkat setiap tahunnya, dan juga pengelolaan data yang masih manual saat ini membuat kinerja dan penjualan menjadi tidak efektif dan efisien. Sehingga dengan adanya kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat yang diselenggarakan Universitas Telkom ini dapat memfasilitasi perajin dan pengusaha dari APPBI dalam menghadapi masalah yang ada. Salah satu solusi yang ditawarkan untuk tahap saat ini adalah pembuatan Sistem Informasi terhadap semua produk dan penjualan batik, dengan adanya komputerisasi pada anggota APPBI ini diharapkan dapat meningkatkan efisiensi produksi dan penjualan.
Mitra : Asosiasi Perajin dan Pengusaha Batik Indonesia (APPBI), alamat: Jl. Cigadung Raya Timur 1 No 5 Bandung
Dosen :
- Ari Moesriami Barmawi, M.Sc., Ph.D.
- Jimmy Tirtawangsa, Ph.D.
- Prasti Eko Yunanto, S.T., M.Kom.
Waktu Pelaksanaan : Januari – Juni 2021